Hubungan Pengetahuan Ibu Balita Tentang Posyandu Dengan Keaktifan Berkunjung Ke Posyandu

JEJAMA.COM - Dampak tidak melakukan penimbangan balita adalah tidak mengetahui status pertumbuhan balita dan tidak dapat memantau kondisi kesehatan balita. Menurut data WHO pada tahun 2013 kematian bayi dan balita di dunia disebabkan oleh pneumonia 19%, diare 18%, malaria 8%, campak 4%.

Berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas), 2013 prevalensi status gizi balita dengan berat kurang pada tahun 2013 adalah 17,9% yang terdiri dari 4,9% gizi buruk dan 13% gizi kurang.

Tujuan penelitian untuk mengetahui pengetahuan ibu balita tentang posyandu dengan keaktifan berkunjung ke posyandu di Posyandu Mawar wilayah kerja puskesmas Pringsewu Kabupaten Pringsewu Tahun 2015.

Desain yang digunakan dalam penelitan ini adalah analitik dengan pendekatan cross Sectional. Subjek penelitian ini adalah ibu yang memiliki anak balita yang ada di wilayah kerja posyandu Mawar Kelurahan Pringsewu Barat Kabupaten Pringsewu sebanyak 378 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling di peroleh sebanyak 195 orang. Analisa data bivariat menggunakan uji chi square.

Hasil penelitian diperoleh pengetahuan ibu tentang posyandu di Posyandu Mawar di Posyandu wilayah kerja puskesmas Pringsewu sebagian besar dalam katagori kurang baik yaitu sebesar 101 orang (51,8%), keaktifan balita berkunjung ke posyandu di Posyandu Mawar wilayah kerja puskesmas Pringsewu sebagian besar dalam katagori tidak aktif, yaitu sebesar 108 orang (55,4%).

Hasil uji statistik didapat p value = 0,002 < 0,05, maka dapat disimpulkan ada hubungan pengetahuan ibu balita tentang posyandu dengan keaktifan berkunjung ke posyandu di Posyandu Mawar wilayah kerja puskesmas Pringsewu Kabupaten Pringsewu Tahun 2015.

Disarankan bagi ibu-ibu agar lebih berperan aktif dalam mengikuti penyuluhan yang diberikan oleh petugas kesehatan dan mengaplikasikan pengetahuan tersebut dengan teratur berkunjung keposyandu

Judul : Hubungan Pengetahuan Ibu Balita Tentang Posyandu Dengan Keaktifan Berkunjung di Posyandu Mawar Wilayah Kerja Puskesmas Pringsewu Kabupaten Pringsewu tahun 2015

Kata Kunci : Pengetahuan, Kunjungan Posyandu.
Pengarang : Habisah


Post a Comment