Tiga Dosen STIKes Aisyah Pringsewu Dapatkan Hibah PDP dari Kemenristekdikti tahun 2018

KANG ERMAN – Sebanyak tiga dosen Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Aisyah Pringsewu Lampung Mendapatkan Hibah Program Dosen Pemula (PDP) dari Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kmenristekdikti) tahun 2018

Hal ini disampaikan oleh Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) STIKes Aisyah Pringsewu, Hamid Mukhlis, M.Psi., Psikolog saat dikonfirmasi melalui WhatsApp menyatakan bahwa tahun 2018 ini tiga Dosen STIKes Aisyah Pringsewu Lolos mendapatkan Hibah Program Dosen Pemula dari Kemenristekdikti Republik Indonesia

“Alhamdulillah… berkat kerja keras dosen dalam menyiapkan berkas proposal pengajuan dengan sungguh sungguh dan dapat hasil yang baik, ini terbukti tiga dosen berhasil mendapatkan hibah PDP Dikti tahun 2018” pesannya melalui Whatsapp

Adapun tiga dosen STIKes Aisyah Pringsewu yang mendapatkan Hibah Program Dosen Pemula (PDP) Kemenristekdikti tahun 2018 ini yaitu Ns. Hardono, M.Kep, Hamid Mukhlis,M.Psi.,Psikolog dan Ns. Riska Hediya Putri, M.Kep.

Hamid juga merasa senang dengan pencapaian dosen yang mendapatkan hibah dari dikti, ke tiga dosen yang mendapatkan hibah Program Dosen Pemula(PDP) di tahun 2018 ini yaitu dibidang Kesehatan

Dengan raihan hibah PDP ini ia berharap semoga dosen yang menerima hibah bisa menjalankan tugas dan amanah ini dengan baik dan lancar sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan

Keberhasilan ketiga dosen ini agar bisa dijadikan motivasi bagi teman teman dosen yang lain untuk mengikuti dan mengirimkan usulan hibah penelitian ke dikti pada periode pembukaan berikutnya

Lebih lanjut Hamid menyampaikan atas nama Kampus STIKes Aisyah Pringsewu dan Yayasan Aisyah Lampung pihaknya sangat gembira dan mengapresiasi setinggi tingginya kepada tiga dosen atas pencapaian prestasi yang telah mendapatkan dana hibah PDP ini.

Post a Comment